Oke, first of all ini bukan entry galau galauan atau apalah yang berhubungan sama masalah special in love or something. This is all about what makes you feel so special. Haha. Hari ini, aku baru menyadari satu hal yang selalu bikin aku ngerasa aku itu somewhat special. Boleh dong kita kasih penghargaan ke diri kita dengan mengatakan bahwa kita adalah seorang pribadi yang spesial. Bukan berarti ngasih penghargaan ke diri sendiri itu selalu dikategorikan sombong. Kalau ujung-ujungnya sombong berarti kamu salah menggunakan kemampuan menghargai dirimu itu. Kategori spesial buat masing-masing orang itu berbeda. Buat aku, aku spesial karena ada saja kemudahan jalan yang diberikan Allah untuk melancarkan tujuan hidupku. Dan aku bersyukur karena aku berada di lingkungan yang sangat tepat. Baik dari lingkungan keluarga maupun teman-teman di sekolah. Aku sungguh bersyukur kalian dihadirkan dalam lingkungan sekitarku. Bicara soal tujuan hidup aku gak akan mungkin gak ngebahas orang-orang hebat ini. Ya, mereka adalah orang-orang yang aku temui selama kegiatan suka rela yang luar biasa dampaknya buat anak Indonesia ini. Kegiatan ini namanya Kelas Inspirasi. Orang-orang yang bergabung dalam kegiatan ini nggak diragukan lagi kualitasnya. Pertama mereka semua memiliki hati yang berani. Kedua, mereka sendiri ingin mencari inspirasi untuk dijadikan pelajaran. Yang ketiga, mereka sadar bahwa kegiatan ini tujuannya adalah untuk kemajuan kita juga. Benar-benar luar biasa pengorbanan mereka :)
Untuk kegiatan ini sendiri aku dan teman-teman sederajat menjadi fasilitator dimana kami lah yang membantu memfasilitasi segala macam urusan untuk Kelas Inspirasi ini dengan dibantu oleh khalayak umum yang datang dari segala usia yang juga bergabung untuk menjadi fasilitator. Selama briefing yang dilangsungkan aku sering sharing sama teman-teman soal cita-cita. Oh iya sebenarnya tujuan Kelas Inspirasi ini salah satunya agar anak-anak usia SD sudah tau mereka mau jadi apa nantinya dan tidak takut untuk mengatakan apa yang mereka inginkan ke dunia luar. Aku sering sharing sama Nisa, Rozie, Putri, dan Dimas. Mereka lah yang ada di Kelas Inspirasi ini sejak awal. Kami sharing antar sesama kami atau kadang kami juga sharing dengan Tante Adek (tante adek adalah tanteku, kebetulan dia yang menjadi koor umum Kelas Inspirasi). Mereka ber-4 adalah 4 orang dari sekian banyak temanku yang menurutku mempunyai jiwa sosial yang tinggi. Mereka semua adalah aktivis dan masing-masing dari mereka punya karakteristik yang kuat. Pada konteks sharing dengan tante Adek kami selalu menganggap tante Adek benar-benar menyalurkan apa yang kami ingin sampaikan. Makanya teman-teman juga gak takut buat mengemukakan apa yang mereka inginkan ke tante Adek. Anehnya bahkan mungkin orang tua mereka taunya malah belakangan.
Kadang, kalau sharingnya di rumahku mereka jarang mau pulang cepat. Makanya rumahku jadi tempat ngumpul-ngumpul. Gak cuma Kelas Inspirasi aja, banyak lagi komunitas lain yang juga sering nongkrong di rumah. Terus kalau misalnya tante Adek diburu waktu buat pulang, beberapa dari mereka tinggal lebih lama. Kadang juga beberapa dari mereka sering bilang ke aku kalau mereka benar-benar termotivasi. Kemudian perasaan termotivasi itulah yang bikin kami saling mendukung sesama kami. Itulah yang kadang bikin aku lebih spesial, Saat kamu tau ada yang bakal dukung cita-citamu karena mereka benar-benar bisa merasakan bahwa mereka sendiri punya cita-cita yang juga tidak bisa dimaklumi oleh semua orang. Dan disanalah kami, saling mendukung orang-orang yang hopeless sama cita-citanya. Selain itu mereka selalu bilang kalau aku beruntung. Beruntung karena aku tumbuh dikeluarga yang pengertian dan tidak memaksakan kehendak. Aku juga merasa spesial karena aku memiliki mereka, teman-teman yang bisa aku jadikan tempat mencurahkan ide-ide gilaku dimasa depan. Gak hanya mereka beberapa teman lain di sekolahku juga sering aku jadikan tempat bercerita tentang cita-cita dan pandanganku di masa depan. Tapi tidak sesering saat aku bersama 4 orang yang aku sebutkan diatas. Aku banyak tau hal-hal yang tidak banyak orang lain tau karena tante Adek dan bagaimanapun hal ini sangat membantuku di masa depan. Saat ini aku sudah punya target untuk melanjutkan kuliah dimana karena setelah mendengar sedikit tentang kampusnya aku langsung terikat dan aku berharap nasibku benar-benar disana. Aamiin.
Semua ini gak bakal lepas dari bantuan Allah, Allah sayang sama aku :"). Semua hal yang membuat aku menjadi lebih spesial ini tujuannya agar aku bisa berjuang lebih optimis untuk mempertaruhkan apa yang benar-benar kuinginkan di dalam hidupku nantinya. Juga sebagai motivasi. Aku bersyukur aku bisa mengenal kalian semua, orang-orang hebat yang pernah kujumpai di hidupku.